Tingkatan Nafs Santri Pecandu Novel Wattpad Perspektif Psikologi Sufi Robert Frager

Authors

  • Ach Maimun Institut Ilmu Keislaman Annuqayah (INSTIKA) Guluk-Guluk Sumenep
  • Lusiyana Lusiyana Institut Ilmu Keislaman Annuqayah (INSTIKA) Guluk-Guluk Sumenep

Abstract

Santri merupakan salah satu aktor penggerak nilai-nilai keagamaan. Hal ini dikarenakan pendalaman santri terhadap ilmu pengetahuan agama yang cukup kuat di lembaga pendidikan islam berbasis pesantren. Dewasa ini banyak santri yang tidak memiliki minat untuk mengkaji literatur-literatur keislaman. Mereka lebih tertarik untuk menggandrungi dunia imajinasi mereka dalam novel. Penelitian ini bertujuan untuk mengelaborasi  pengklasifikasian nafs santri pecandu novel perspektif Roger Frager. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif lapangan dengan teknik observasi dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan teknik milik Miles dan Huberman. Sehingga diperoleh hasil berupa tiga pengelompokan tingkat kecanduan pembaca novel dan 3 tingkatan nafs santri para pecandu novel yang kemudian di spesifikkan menjadi 3 kategori dalam satu nafs. Dari seluruh hasil penelitian yang akan diberikan kepada pengurus divisi puspenwas di PP Annuqayah Lubangsa Selatan Putri diharapkan akan adanya pemfilteran buku-buku yang tidak baik untuk perkembangan nafs santri.

References

Aidil Sudarmono, Muh. (2017). Pemikiran Islam tentang Nafs.Tajdid: Jurnal Pemikiran Keislaman dan Kemanusiaan, 01(01), 149-161.
Al-Ghazali. (2020). Proses Kebahagiaan. Terj. A. Mustofa Bisri. Jakarta: PT Qaf Media Kreativa.
Andriyani, Juli. (2019). Strategi Coping Stress dalam Mengatasi Problema Psikologis. At-Taujih: Jurnal Bimbingan dan Konseling Islam,02(02), 39. http://jurnal.ar-raniry.ac.id/index.php/Taujih
Basyit, Abdul. (2017). Pembaharuan Model Pesantren: Respon Terhadap Modernitas. Jurnal Kordinat, 16(02).
Frager, Robert. (2014). Psikologi Sufi: Untuk Transformasi Hati, Jiwa, dan Ruh. Terj. Hasmiyah Rauf. Jakarta: Zaman.
Herlismayanti, Resti.Pengaruh Watpad terhadap Minat Baca di Indonesia. Kompasnia.Diunduh dari: https://www.kompasiana.com/latest/tanggal 6 Oktober 2121.
Idalillah, Istiana. (2020). Pesan Dakwah Dan Cara Penyampaiannya Melalui Aplikasi Wattpad Genre Spiritual Muslim Novel Dear Allah. Skripsi Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang.
Lestari, Novita. (Tth). Pengaruh Terpaan Wattpad Genre Dewasa terhadap sikap Pembaca. Komunika: Jurnal S1 Ilmu Komunikasi.https://jurmafis.untan.ac.id ; http://jurnal.fisipuntan.org.
Marhamah. (2021). Pembinaan Akhlak Santri melalui Pembelajaran Kitab Ta’lim Muta’allim di Pondok Pesantren al-Muttaqin Kecamatan Sungai Aur Kabupaten Pasaman Barat. Al-Muaddib: Jurnal ilmu-Ilmu Sosial dan Keislaman,06(03).http://dx.doi.org/10.31604/muaddib.v5i1.45-45.
Masami, Roberto & Nagara Tjandra, Sheddy. (2014). Fenomena Muenshakai sebagai Akibat Pola Hidup Individualisme serta dampaknya Terhadap Keadaan Sosial Ekonomi dan Ekonomi di Jepang. Jurnal Lingua Cultura, 08(02).
Maulida, Ayu. (2019). Teknik Bibliotherapy dalam Meningkatkan Motivasi Santri Melanjutkan Pendidikan Melalui Novel Negeri 5 Menara (Studi di Pondok Pesantren Baiturrahim Terpadu Serang-Banten).”Skripsi UIN Banten.
Priyatna, M. (2014). Konsep Pendidikan Jiwa (Nafs) Menurut Al-Qur’an dan Hadits. Edukasi Islami: Jurnal Pendidikan Islam 03.
Rasyidin, Usman., Saeful Aziz, Fahmi., & Firmansyah, Dida. (2018). Pengaruh Novel Dilan Terhadap Karakter Siswa Dilihat dari Tokoh Dilan. Parole: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia,01(10). http://dx.doi.org/10.22460/p.vli3p%25p.448
Ratna Sari, Rovi. (2018). Tingaktan Jiwa Perspektif Psikologi Sufi Studi Pemikiran Robert Frager. Skripsi Institut Agama Islam Negeri Bengkulu.
Safii. (2014). Ibnu Miskawaih Filsafat al-Nafs dan al-Akhlaq. Jurnal Teologia 25(01).
Sholihatin, Ninik. (2019). Pengaruh Novel Api Tauhid Terhadap Sikap Pantang Menyerah di Kalangan Santriwati Muzamzamah Darul Ulum Jombang. Skripsi Universitas Negeri Sunan Ampel Surabaya.
Syah Putra, Indra., & Yusr, Dian. (2019). Pesantren dan Kitab Kuning. Al-Ikhbar: Jurnal Ilmu Pendidikan,06(02), 649. https://doi.org/10.32505/ikhtibar.v6i2.605

Downloads

Published

2022-06-30

Issue

Section

Articles